Hendra/Vita Pesan Tiket Final

<!–//

JAKARTA – Ganda campuran Indonesia Hendra Aprida Gunawan/Vita Marissa tinggal selangkah lagi merebut juara Prancis super series 2009. Mereka meraih tiket final setelah mengalahkan pasangan China Tao Jiaming/Zhang Yawen 22-20, 21-17.

Kemenangan atas pasangan Negeri Tiongkok itu merupakan kejutan terbesar. Sebab prestasi mereka memang belum gemilang semenjak memutuskan berduet di luar pelatnas.

Namun, kematangan Vita dan kerja keras daun muda seperti Hendra layak menjadi perhitungan. Apalagi, Vita sudah berpengalaman sebelum meninggalkan pelatnas.

Vita bahkan meraih beberapa gelar bersama mantan rekannya di pelatnas Flandy Limpele. Dia juga menunjukkan kualitas saat berduet dengan Muhammad Rijal untuk memenangi gelar Jepang Super Series tahun lalu.

Kondisi itu membuktikan dirinya tak mengalami hambatan berpasangan dengan pemain manapun, termasuk Hendra yang menjadi partner-nya saat ini.

“Kami sudah saling mengerti, terbukti saat kami berusaha mengembalikan keadaan di game pertama,” kata Vita melalui layanan pesan singkat.

Hendra/Vita memang sempat tertinggal di game pertama 17-19. Namun, berkat kerja apik keduanya, mereka akhirnya mampu menaklukkan pasangan Negeri Tirai Bambu itu 22-20. Di game kedua, dominasi Hendra/Vita mulai tak terbendung dan menutup pertandingan itu dengan kemenangan. Kendati demikian, tantangan bagi keduanya akan semakin berat.

“Kami sadar ujian kami akan semakin berat, tapi kami akan berusaha semaksimal mungkin di laga terakhir tersebut,” ujar mantan rekan Lilyana Natsir tersebut.

Sementara Hendra ingin berusaha fokus ke laga pamungkas. Dia akan berusaha sekuat tenaga untuk mencicipi gelar yang belum pernah mereka rasakan sebelumnya. Target kemenangan pun menjadi target mereka.

Di laga final, Hendra/Vita akan bertemu pemenang antara pasangan Indonesia Nova Widianto/Lilyana Natsir yang menghadapi pasangan China He Hanbin/Yu Yang.

http://sports.okezone.com/read/2009/10/31/40/271048/40/hendra-vita-pesan-tiket-final

Simon Santoso Tersingkir

JAKARTA – Ambisi Simon Santoso harus terhenti di babak kedua Prancis super series 2009. Dia gagal melaju ke babak perempat final setelah ditaklukkan tunggal putra Denmark Joachim Persson dua game 15-21, 12-21.

Kekalahan itu tentunya menjadi pukulan telak bagi Simon, apalagi pebulu tangkis DKI Jakarta itu sempat antusias mendominasi turnamen itu setelah merebut gelar Denmark super series 2009 pekan lalu.

Pelatih Tunggal Putra Pelatnas Cipayung Davis Efraim menegaskan, kegagalan Simon tak lepas dari terpuruknya stamina pebulu tangkis kelahiran Tegal, Jawa Tengah, tersebut. Simon juga gagal menerapkan permainan cepat yang sempat dia peragakan sebelumnya.

“Kondisi fisiknya tak bisa dibohongi. Dia terlihat letih saat menghadapi Persson, bahkan dia kerap melakukan kesalahan sendiri akibat menurunnya stamina yang terkuras usai tampil di Denmark,” cetus Davis melalui layan pesan singkat, Kamis (29/10/2009).

Meski demikian, dia tetap bangga anak asuhnya itu masih memberikan penampilan terbaik. Dia berharap Simon akan kembali mempersiapkan dirinya untuk kemungkinan tampil di dua super series terakhir tahun ini.

Kegagalan juga diderita ganda campuran pelatnas Fran Kurniawan/Pia Zebadiah Bernadet. Mereka harus mengakui keunggulan pasangan nonpelatnas Hendra Aprida Gunawan/Vita Marissa dua game 12-21, 18-21

http://sports.okezone.com/read/2009/10/29/40/270556/40/simon-santoso-tersingkir

Taufik Tumbang, Markis/Hendra Juara

PARIS – Indonesia kembali mengamankan gelar di ajang Prancis Super Series 2009. Setelah Nova Widianto/Liliyana Natsir menyabet juara di nomor ganda campuran, kini giliran pasangan ganda putra Markis Kido/Hendra Setiawan memastikan kemenangan, Minggu (1/11/2009).

Markis/Hendra menumbangkan pasangan Malaysia Koo Kien Keat/Tan Boon Heong melalui rubber set. Meski takluk di set pertama, Markis/Hendra sama sekali tidak gentar. Mereka akhirnya memastikan kemenangan setelah melewati pertarungan selama 39 menit.

Markis/Hendra yang menjadi unggulan pertama harus mengakui keunggulan Kien Keat/Boon Heong pada set pembuka. Pasangan Malaysia merebut set 15-21.

Namun, tekad kuat akhirnya mengantarkan Markis/Hendra merebut set berikutnya. Mereka membalas kekalahan di set pertama dengan skor 21-15.

Kemenangan di set kedua membakar semangat Markis/Hendra lebih besar lagi. Keduanya tampil impresif di rubber set dan menutup pertandingan dengan skor 21-14.

Sayang, Indonesia gagal mengamankan gelar di nomor tunggal putra. Pemain kebanggaan Taufik Hidayat harus menyerahkan kemenangan kepada wakil China Lin Dan melalui dua set langsung.

Taufik menyerah 6-21 di set pertama kepada Lin Dan yang menjadi unggulan pertama. Taufik sempat bangkit di set kedua dan melakukan perlawanan ketat. Namun, Lin Dan akhirnya memastikan gelar dengan skor akhir 21-15.

Celtics Masih Sempurna

BOSTON – Boston Celtics masih meraih hasil sempurna di awal kompetisi NBA. Tim besutan Doc Rivers mencatat kemenangan keempat setelah mengatasi perlawanan New Orleans Hornets 97-87 di TD Garden.

Seperti diberitakan yahoosports, , Senin (2/11/2009) pagi WIB, Paul Pierce menjadi top skorer buat Celtics dengan mencatat 27 poin, Ray Allen mencatat 17 poin dan Kevin Garnett menambahnya dengan 14 poin.

Praktis, ini merupakan kemenangan keempat buat Celtics pada musim ini, termasuk kemenangan perdana dari rival Cleveland Cavaliers yang diperkuat bintang LeBron James.

Sementara itu, Peja Stojakovic memimpin perolehan poin buat New Orleans. Dia mengoleksi 26 poin, diikuti Paul 22 poin dan delapan assists, Emeka Okafur menambahnya dengan 10 rebounds dan lima poin.

Perlawanan ketat diberikan Hornets sepanjang pertandingan. Melalui lemparan tiga angka Stojakovic, tim besutan Byron Scott tersebut sempat menyamakan kedudukan menjadi 69-69.

Tapi, pemain anyar Celtics Rasheed Wallace menjawab lemparan tiga angka Stojakovic, untuk membawa mantan juara NBA musim 2007/2008 itu unggul atas Hornets, sebelum akhirnya menang 97-87. (hmr)

http://sports.okezone.com/read/2009/11/02/36/271259/36/celtics-masih-sempurna

Bulls Buka Musim dengan Kemenangan

CHICAGO – Chicago Bullls sukses memanfaatkan laga kandang saat menjamu tim kuat San Antonio Spurs, pada lanjutan NBA musim 2009/2010, Jumat (30/10/2009) pagi. Derrick Rose dkk sukses menundukkan Spurs di United Center, Chicago, dengan skor 92-85.

Bintang Spurs Tim Duncan yang total mencetak 28 poin, sukses mengantar timnya unggul tipis 23-22 di kuarter pertama. Namun, hasil tersebut justru membuat punggawa Bulls bangkit di kuarter kedua. Tembakan tiga angka pemain cadangan Kirk Hinrich di detik akhir kuarter kedua membawa armada Vinny Del Negro balik memimpin 47-46.

Momentum kebangkitan Bulls terus berlanjut di kuarter ketiga. Kali ini Loul Deng dan Rose yang musim lalu terpilih sebagai Rookie of the year menjadi inspirator timnya dengan penampilan menawan. Bulls pun kian menjauh dan menutup kuarter ketiga dengan keunggulan 10 poin, 74-64.

Pada kuarter terakhir, Spurs coba bangkit dan mulai mengejar ketertinggalannya. Sayang, hingga buzzer tanda berakhirnya pertandingan berbunyi, Duncan dkk tak mampu membalikkan kedudukan dan harus menerima kekalahan dengan skor 92-85.

Deng menjadi bintang lapangan Bulls pada pertandingan kali ini dengan sumbangan 17 poin, 9 rebounds dan dua assist. Pemain cadangan Kirk Hinrich juga tampil mempesona dengan koleksi 14 poin, diikuti Derrick Rose dan Tyrus Thomas yang masing-masing mengemas 13 poin.

Di kubu Spurs, Tim Duncan mencetak double-double dengan 28 poin, 16 rebounds dan dua assist. Manu Ginobili yang tampil dari bench sukses mendulang 13 poin, enam rebounds dan 4 assist. Sementara itu, guard kawakan Spurs, Tony Parker tampil di bawah form dan hanya mampu mencetak 8 poin, tiga rebounds dan 3 assist.

http://sports.okezone.com/read/2009/10/30/36/270679/36/bulls-buka-musim-dengan-kemenangan

Clippers Belum Bisa Menang

LOS ANGELES – Los Angeles Clippers belum bisa meraih kemenangan juga. Dallas Mavericks menjadi tim yang memberikan kekalahan keempat buat tim besutan Mike Dunleavy Sr itu dengan 93-84.

Ini merupakan kelima kalinya dalam 40 tahun terakhir, Clippers mengawali lima pertandingan musim NBA dengan buruk. Tahun lalu, Baron Davis dkk juga memulai NBA dengan rekor enam kekalahan beruntun.

Dalam laga ini, Mavericks tidak dapat memainkan Forward Drew Godden karena mengalami cedera, ketika berlaga melawan Los Angeles Lakers, Jumat kemarin. Mantan Forward Cleveland Cavaliers akan melakukan pemeriksaan setelah kembali ke Dallas.

Dirk Nowitzki menjadi bintang dengan mencatat 24 poin dan sembilan rebounds. Disusul Shawn Marion dan John Terry yang sama-sama mengoleksi 16 poin, center Erick  Dampier menambahnya dengan mencatat 12 poin dan 10 rebounds.

Sementara itu dari Clippers, center Chris Kaman menjadi pencetak angka terbanyak dengan mengumpulkan 27 poin dan 11 rebounds. Diikuti Erick Gordon 16 poin dan Sebastian Telfair menambahnya dengan 12 poin dari bangku cadangan.

2010 Fisi Kembali ke Force India?

MARANELLO – Sukses tampil impresif di Grand Prix Belgia 2009, Giancarlo Fisichella langsung direkrut Ferrari. Tapi sekarang, nasibnya terkatung-katung. Fisi pun disinyalir bakal kembali ke Silverstone.

Sebagai pengganti Luca Badoer, Fisi dinilai gagal meneruskan misi Felipe Massa yang absen balapan sejak tengah musim akibat cedera. Hingga akhir musim, mantan pembalap Force India ini tak mampu menyumbang satu angka pun.

Kecewakah Fisi? Dia mengaku sama sekali tidak menyesal meninggalkan Force India setelah sukses menglaim pole posisi pertama dan podium. Namun, dirinya juga enggan bertahan di Maranello dengan status pembalap cadangan.

Itu sebabnya, jika mendapat pinangan, Fisi menyatakan akan menerima.

“Tidak terpikir oleh saya memperkuat tim baru,” aku Fisi seperti dilansir automoto365, Selasa (3/11/2009).

“Tapi jika ada peluang bagus, saya memilih membela tim lama yang sudah punya banyak pengalaman,” tambahnya.

“Bisa jadi Force India. Sejauh ini, ada banyak tim yang belum mendapat barisan pembalap,” tandas pembalap Italia ini.

http://sports.okezone.com/read/2009/11/03/37/271860/37/2010-fisi-kembali-ke-force-india

Inggris Enggan Gelontorkan Dana

LONDON – Sekretaris Bisnis Inggris Peter Mandelson mendesak ringmaster Formula 1 Bernie Ecclestone mengamankan Grand Prix Inggris 2010. Kendati demikian, Mandelson mengaku tidak akan menggelontorkan dana sebagai back up.

Silverstone pasang badan menggantikan sebagai tuan rumah setelah sirkuit Donington Park tidak mampu memenuhi tenggat waktu renovasi sirkuit. Namun, ofisial sirkuit meminta dana lebih besar ketimbang patokan yang ditawarkan.

Jumat lalu, Ecclestone menyerahkan pencarian dana USD20 juta sepenuhnya kepada Silverstone, bila sirkuit itu siap menggelar event tradisional tersebut. Namun Mandelson dengan gamblang mengatakan tidak akan memanfaatkan pajak sebagai dana talangan demi penyehatan olahraga jet darat ini.

“Saya tidak berwenang menggunakan yang pajak sebagai persediaan,” aku Mandelson seperti dilansir AP, Selasa (3/11/2009).

“Saya tidak akan melakukannya. Lagipula, negeri ini dalam kondisi resesi. Meski begitu, saya mendukung penuh usaha apapun yang dilakukan Ecclestone,” tandasnya.

http://sports.okezone.com/read/2009/11/03/37/271733/inggris-enggan-gelontorkan-dana

Pedrosa Incar Kemenangan Kandang

VALENCIA – Gelar juara MotoGP sudah berada dalam genggaman pembalap Fiat Yamaha Valentino Rossi. Tapi untuk seri balap terakhir di Valencia akhir pekan nanti, pembalap Repsol Honda Dani Pedrosa tidak akan merelakannya jadi milik orang lain.

Pedrosa yang tampil apik dalam beberapa seri balap terakhir sudah bertekad menutup pagelaran musim ini dengan sebuah kenangan manis. Ya, podium pertama di Spanyol (negara asal Pedrosa) jadi targetnya.

Menilik sejarah penampilannya di sirkuit Comunitat Valenciana Ricardo Tormo, Pedrosa merasa cukup optimis. Dia yakin bisa menikmati balapan meskipun akan memacu motor di lintasan sempit.

“Balapan di Valencia adalah yang selalu saya nantikan dan saya percaya musim ini tidak akan jauh berbeda. Saya akan sangat menikmati balapan, meskipun harus melaju di lintasan sempit,” ungkapnya.

“Sebagai pembalap Spanyol saya akan mendapatkan perhatian lebih dari para fans, itu tentunya menambah motivasi. Meskipun gagal keluar sebagai juara, saya tetap ingin menuntaskan musim dengan hasil maksimal,” pungkasnya lagi seperti dikutip Crash, Selasa (3/11/2009).

http://sports.okezone.com/read/2009/11/03/38/271908/pedrosa-incar-kemenangan-kandang

Ferrari, Opsi Paling Aman

ENSTONE – Ferrari adalah opsi terbaik bagi setiap pembalap. Juga yang paling aman. Demikian pendapat calon pendamping Felipe Massa musim 2010, Fernando Alonso.

Kondisi skuad yang bermarkas di Maranello itu memang terpuruk musim ini. Namun, itu tidak menyurutkan citra positif tim papan atas yang hanya menyabet satu kali kemenangan. Alonso pun yakin Ferrari akan menjadi salah satu kontestan berat pada perebutan gelar juara musim depan.

“Anda harus optimis,” cetus Alonso kepada Cadena Ser, Selasa (3/11/2009).

“Pindah ke Ferrari adalah keputusan matang dan Anda tahu mereka akan memberikan yang terbaik. Itu membuat saya tenang,” tambahnya.

“Tim ini lahir untuk berkompetisi dan akan melalukan apa saja untuk mobil mereka. Ferrari selalu ada diantara yang terdepan,” terang pembalap Spanyol, “kadang mereka menang, kadang tidak, tapi mereka tak pernah menilai satu musim yang terlalu buruk.”

“Ya, ke Ferrari adalah satu-satunya opsi paling aman bagi pembalap manapun,” tandasnya.

http://sports.okezone.com/read/2009/11/03/37/271630/ferrari-opsi-paling-aman